Pages

Monday, March 23, 2015

Egg Tart / Pie Susu


Saya sudah beberapa kali buat egg tart, tapi sering gagal dan egg tart merupakan salah satu dessert manis yang saya cukup suka. Jadi saya selalu penasaran ingin mencoba membuatnya sampai berhasil

Pertama kali buat, fillingnya bau amis telur nya sangat kuat nyaris seperti telur dikocok terus di panggang. Cari resep lain coba lagi, filling nya uda set cantik banget mulus tapi menurut saya amat terlalu manis.Mungkin saya masih harus belajar lagi untuk membuat egg tart yang isi nya menggunakan kuning telur + SKM. 

Okey deh, coba resep yang lain lagi yang filling nya menggunakan susu cair - telur - gula pasir, bukan yang menggunakan Susu Kental Manis, menurut saya biar tingkat kemanisannya bisa dikontrol. Finally, berhasil egg tartnya, rasa manisnya sesuai selera saya, tidak amis dan cukup mulus permukaannya. Crustnya juga enak renyah. 

Egg Tart

Serve: 20 buah <cetakan pie kecil>
Crust
250 gram tepung terigu
130 gram margarin/butter
1 sdm gula halus (munjung)
1  kuning telur + sedikit air

Filling
70 ml Boiling water
50-60 gr sugar
2 egg
125 ml susu
1 sdt bubuk agar ( plus some )

Cara Membuat
Crust
  1. Campur semua bahan menjadi satu menggunakansendok kayu hingga adonan berbutir-butir dan tercampur rata.
  2. Padatkan dan bulatkan hingga mudah dipulung. Cetak dalam cetakan pie. Tusuk2 permukaan dengan garpu
  3. Panggang selama 15 mnt dengan suhu 170 C
Filling
  1. Didihkan air dan gula hingga gula larut
  2. Kocok rata susu, telur, bubuk agar-agar dengan whisker. Masukkan air gula. Saring dua kali
  3. Tuangkan ke Crust, panggang dengan suhu 180C selama 20 menit
  4. Angkat dan keluarkan dari oven. Diamkan sekitar 10 menit hingga hangat, baru keluarkan dari cetakan.

Friday, March 20, 2015

Double Topping Pizza

When in doubt - eat both..

Disaat kita bingung mau makan pizza dengan toping apa karena semuanya adalah toping favorit kita, maka buatlah pizza dengan toping double. Tetap enak loh, rasanya tidak kecampur.

Resep untuk blackpepper chicken pizza bisa dilihat disini dan tuna melt disini. untuk roti pizzanya saya sarankan pakai yang di tuna melt toping itu ya. biar lebih terjamin gak bantat. hahaha

Tuna Melt Pizza


Setelah sukses buat pizza dengan tanpa ulen pertama kali, saya buat lagi kedua dan ketiga kali, hasilnya jadi kurang memuaskan, ada yang sedikit bantat tapi ada yang enak seperti pertama kali itu. Haduuhh.. jadi saya bingung. padahal saya tidak mengubah takarannya masih sesuai resep loh.
olesi saus pizza, taburi toping dan keju
semprotkan mayonaise, pizza siap dipanggang

Akhirnya saya browsing resep kulit pizza lagi yang mudah, dan jatuhlah pilihan dari Fauzia Kitchen. Kulit pizzanya membutuhkan bahan yang sederhana dan hasilnya juga enak. sampai sekarang saya kalau membuat pizza masih pakai resep ini

Tuna Melt Pizza

Serve: 1 loyang bulat 26cm
Bahan
1 1/2 cup tepung terigu serbaguna
1 sdt garam
1 sdm gula bubuk
1 sdt ragi instan
3 sdt minyak sayur
½ - ¾ cup susu hangat

Toping
1 kaleng tuna
Jagung manis
Bawang bombay
Daun Bawang
Mayonaise
Keju mozarella, parut
Saus pizza (2sdm saus bolognaise delmonte+1sdm saus tomat, aduk rata)

Cara Membuat
  1. Campur semua bahan kering dan minyak, secara perlahan tambahkan susu hangat sedikit demi sedikit sampai adonan cukup lunak
  2. Uleni adonan selama kurang lebih 8 menit hingga kalis.
  3. Taruh adonan di mangkuk bersih, tutup dengan kain dan biarkan mengembang dua kali lipat ( sekitar 1 jam )
  4. Keluarkan adonan dari mangkuk, uleni sebentar adonan dengan gerakan yang ringan.
  5. Gilas bulat dengan ketebalan 0.5 cm dan letakkan di atas loyang
  6. Panggan kulit pizza di oven dengan suhu 200C selama 15 menit
Penyelesaian
Olesi kulit pizza dengan saus pizza, taburi dengan 1/2 keju mozarella parut, taburi dengan tuna dan jagung manis, taburi kembali keju mozarella. semprotkan mayonaise sesuai selera kemudian taburi dengan daun bawang. panggan di oven selama 15 menit dengan suhu 180C

Karaage ( Japanese Fried Chicken )

Gara - gara keseringan makan di Bento tei ( belum saya review2 nih ) dan sering pesan kara age nya saya jadi pengen coba buat sendiri. Rasanya enak, juicy di dalam , kriuk di luar. dikarenakan daging ayam yang digunakan adalah daging dibagian paha jadi otomatis lebih lembut dan juicy.

Kara age

Sumber: Justonecookbook
Serve: 2 porsi
Bahan
150 gram Daging ayam - paha
¼ bawang bombay, haluskan
1cm jahe, haluskan
1 siung bawang putih, haluskan
1 sdm air jeruk lemon
1 sdm kecap asin
1 sdt minyak wijen
Garam
Lada bubuk
¼ cup tepung maizena + sedikit tepung terigu, beri garam & lada hitam
1 butir telur

Cara membuat
Bumbui daging ayam dengan bumbu diatas, diamkan 3-5jam
Masukkan telur, aduk rata
Gulingkan dalam adonan tepung, bisa juga masukkan semua tepung ke ayam, aduk rata.
Goreng dalam minyak panas dan banyak di atas api sedang hingga kuning keemasan dan matang.
Angkat, tiriskan.

Stuffed Tofu Puff - Tahupok Isi Daging


Tahupok sering kita temui di pasar, sejenis tahu yang sudah digoreng tetapi tidak sepadat tahu biasa hampir sisa kulitnya saja biasa dipakai untuk membuat tahu isi. Kali ini tahupok nya saya buat isi daging lalu dikukus, simple sekali cara membuatnya. Rasanya pun enak. juicy sekali, gak nyangka dengan bahan yang simple bisa menemukan rasa yang lezat.
Sebelum dikukus

Tahupok isi Daging

Bahan
100gr daging giling
2 btg daun bawang, iri halus
kecap asin secukupnya
1/4tsp garam
1tbsp tepung maizena
Merica
16 buah tahupok

Cara membuat
1. Aduk semua bahan isi menjadi satu.
2. Gunting dan buat lubang ditengah tahupok untuk isian.
3. Isi adonan daging kedalam tahupok sambil dipadatkan. hias dengan cabe rawit merah diatasnya.
4. Kukus selama 20 menit hingga matang

Kacang panjang ala Sce Zhuan


Pertama kali saya mengenal masakan ini adalah saat makan di resto grand duck bersama teman kantor, menu yang kami order saat itu adalah buncis ala scezhuan Saya suka sekali dengan toping ayam di buncis itu.setelah itu mencoba-coba untuk masak sendiri dirumah dan hasilnya lumayan mirip dan ternyata mudah loh untuk memasaknya. Saya sudah pernah mencoba memasak baik menggunakan buncis ataupun kacang panjang seperti kali ini dan rasanya sama-sama enak, Pedes dan harum.

Kacang panjang ala Sce Zhuan

Serve: 5 porsi
Bahan
1 ikat kacang panjang, potong uk 4cm
5 bh cabe merah kecil, iris halus
2 siung bawang putih, haluskan
20 gr daging ayam giling
30 gr daging ayam, potong dadu
1 sdm saus tiram
1/2 sdt kaldu jamur
Garam dan Merica secukupnya

Cara Memasak
  1. Panaskan wajan,  beri minyak secukupnya goreng kacang panjang hingga matang, bilas dengan air 2kali agar tidak berminyak
  2. Tumis bawang putih dengan sedikit minyak hingga harum, masukkan daging ayam giling dan fillet. tumis hingga matang. 
  3. Masukkan 2sdm makan air, beri saus tiram, kaldu jamur, garam dan merica aduk rata.
  4. Masukkan kacang panjang dan cabe merah kecil, aduk dan masak hingga harum.

Orange pound cake


Setelah kemarin buat pound cake jadi pengen buat lagi variasi pound cake yang lain. Dan masih ada sisa orange daei buat orange sponge cupcake beberapa hari yang lalu jadilah coba eksekusi orange pound cake
Buat orange pound cake ini metodenya gak dipisah putih dan kuning telurnya. Jadi dicream dulu butter dan gula baru masukkin tepung dan telur.

Aromanya jeruk wangi dan cake nya pun sukses mengembang smpe retak di puncak. Saya selalu ingin buat pound cake yang retak di puncaknya biar pas potong jadi seperti bentuk baju. Lol.. saya sampai sekarang gak tau loh sebenarnya bagusnya pound cake itu retak apa tidak. Tapi saya suka lihat yang retak.. haha..
Untuk segi rasa cake nya seret di tenggorokan, cukup padat tetapi aroma jeruknya wangi banget. Harus makan bersama teh / kopi kalau gk mau keselek..

Orange Pound Cake

Bahan
200g margarin
100g gula halus
200g tepung terigu
4 butir telur
1 sdt baking powder
1/2 sdt vanilla extract
50ml-60ml jus oren
kulit jeruk dari 1 jeruk

Cara Membuat
Panaskan oven di suhu 180C. Olesi loyang 22cmx10cmx10cm dengan mentega
Mixer mentega dan gula hingga lembut dan sedikit mengembang
Masukkan telur satu per satu. kocok hingga rata. masukkan vanila essence
Masukkan 1/2 bagian tepung terigu dan BP .ke dalam adonan, kocok rata
Dengan kecepatan rendah, masukkan orange juice dan kulit jeruk
Masukkan kembali 1/2 bagian tepung terigu dan mixer hingga tercampur rata
Tuang ke loyang yang sudah diolesi tadi. Panggang sekitar 50-69 menit sampai matang

Pound cake


Sejak mempunyai hobi baking saya belum pernah sekali pun membuat pound cake atau butter cake, karena cake jenis ini dan pandan chiffon cake sudah sering kali dibuat oleh mama saya dirumah sejak dulu. Dan saya kurang suka dengan cake jenis ini karena cenderung lebih berat dan berminyak (namanya juga butter cake ya)

Trus kemarin2 mama saya bilang buat pound/butter cake sana daripada buat yang aneh2, dia lagi pengem juga. Jadilah saya buat pound cake dengan resep dari beliau. Ikutin step by step nya. Buat nya setengah resep saja menggunakan loyan 22x10cm.

Resep pound cake mama saya cara buatnya putih telur dikocok terpisah. Lalu kocok mentega dan gula baru masukin kuning telur dan ini fungsinya agar cake lebih ringan dan tidak seret di tenggorokan pas makan.
Hasil saya buat kemarin cakenya memank lembut,tidak seret tetapi kok agak berminyak mungkin karena kurang tepung tapi enak loh.. ini saya share resep nya

Pound Cake

Bahan
5 kuning telur
2 putih telur
100 gr gula halus
150 gr margarin
80 gr tepung terigu

Cara Membuat
  1. Panaskan oven dengan suhu 170C, olesi loyang dengan mentega. sisihkan
  2. Kocok dengan mixer mentega dan gula sampai mengembang dan pucat
  3. Masukkan kuning telur satu per satu, kocok hingga rata
  4. Masukkan tepung terigu, aduk hingga rata
  5. Kocok putih telur hingga mengembang saat baskom dibalikkan putih telur tidak tumpah
  6. Kemudian masukkan adonan putih telur ke adonan kuning telur. aduk rata
  7. Tuangkan ke loyang 22cm x 10cm, panggan di oven selama 50menit.

Orange Sponge Cupcake


Dirumah lagi banyak orange / sunkist, dan saya juga lagi pengen nyoba baking kue dengan menggunakan juice orange. nyari-nyari resep yang ada pakai orange juice sebagai salah satu bahan, ketemu lumayan banyak resep dari mbah google. Dan saya tertariknya dengan tiga resep, orange sponge cupcake dari blog nasi lemak lover, orange chiffon cake dan orange pound cake dari blog lainnya.

Orange sponge cupcake ini saya buat pas pulang kerja, gak terlalu ribet dan cepat. Hasilnya enak, aroma jeruk nya wangi sekali dan cupcake nya lembut, ditekan kebawah bakal naik lagi mirip2 chiffon gitu. dan gak pakai bahan-bahan kimia seperti Baking powder / emulsifer. I like this so much. worth to try.


Orange sponge cupcake

Sumber: nasi lemak lover
Serve: 10-12 cupcake
Bahan
25g minyak sayur
35g air perasan jeruk
3 butir telur
60g gula bubuk
100g tepung terigu
1/4 sdt garam
parutan kulit jeruk dari 1 buah jeruk
Topping
Buttercream
Jeruk mandarin kecil

Cara Membuat:
  1. Campur minyak dan jus jeruk, aduk rata dan sisihkan
  2. Campur tepung terigu dan garam, ayak dan sisihkan
  3. Mixer telur dan gula bubuk sampai pucat, kental dan mengembang
  4. Dengan menggunakan whisker/spatula masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit, masukkan juga parutan kulit jeruk dan campuran minyak + jus jeruk. aduk sampai rata tetapi jangan terlalu lama
  5. Tuang adonan kedalam cupcake case dan panggang di oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu dengan suhu 170C selama 25 menit.
  6. Dinginkan di cooling rack, semprotkan sedikit buttercream dan tata potongan jeruk mandarin kecil

Oven Baked Jelly Donut (PÄ…czki)


PÄ…czki merupakan donut yang berasal dari Polandia atau disebut Jelly Donut di Amerika, merupakan donut yang diisi dengan selai / vla dengan cara disempotkan/ disuntikkan ke dalam. Umumnya Jelly Donut ini digoreng tetapi kemarin melihat di blog ada yang membuat jelly donut ini dengan cara di panggang. Tentu donut yang dipanggang lebih sehat dan tidak berminyak dibanding dengan yang digoreng.

Adonan donut ini cenderung lebih lembut, jadi pas menguleninya dibutuhkan bantuan pisau pastry. dan diusahakan tidak menambah tepung terigu berlebihan. Menurut saya, PÄ…czki atau jelly donut yang dipanggang ini rasa lebih kering dan pori-pori nya tidak terlalu besar, sehingga custard cream / jam yang disemprotkan kedalam tidak banyak.Saya sendiri lebih memilih donut yang digoreng walaupun yang dipanggang lebih sehat.

Oven Baked Jelly Donut (Paczki)

Sumber: Jennycancook
Serve : 8-10 donut
Bahan:
1 ¾ cups tepung terigu
2 tbsp gula bubuk
½ tsp garam
1 1/2 sdt ragi instan
2/3 cup susu hangat 
3 tbsp mentega, lelehkan
2 kuning telur
1/2 sdt vanilla
For coating:
1 ½ sdm mentega cair
1/3 cup gula
Selai / custard cream

Cara Membuat:
  1. Masukkan gula pasir, mentega dan susu cair hangat. Aduk hingga mentega larut dan tercampur baik. Tambahkan vanili bubuk dan garam, aduk rata.
  2.  Masukkan telur ayam dan ragi instant, aduk hingga ragi larut.
  3.  Bagi tepung terigu menjadi 3 bagian. Sisihkan 1 bagian tepung, nantinya akan digunakan saat menguleni adonan. Masukkan tepung yang lainnya aduk hingga rata. adonan yang terbentuk cukup lembek dan lengket.
  4. Taburi meja kerja dengan tepung terigu yang tadi kita sisihkan. Tuangkan adonan dari mangkuk ke atas taburan tepung di meja. Uleni adonan sekitar 50x sampai terbentuk adonan yang cukup mulus
  5. Taburi lagi meja kerja dengan tepung terigu. Gilas adonan dengan ketebalan 1.5cm. Gunakan cookie cutter lingkaran uk. 6-8cm. 
  6. Tutupi adonan dengan kain/handuk. Biarkan mengembang 2 kali lipat (sekitar 1-1.5jam)
  7. Panaskan oven terlebih dahulu, panggang dengan suhu 180C selama 15-18 menit sampai sedikit kecoklatan.
  8. Keluarkan dari oven, selagi hangat. sapukan mentega leleh, lalu lapisi dengan gula bubuk. Letakkan di cooling rack. biarkan dingin
  9. Setelah dingin, semprotkan  selai / custard cream kedalam donat. Siap dinikmati

Tuesday, March 17, 2015

Pie Brownies

Lagi ingin mencoba variasi pie/tart, kan biasanya cuman buat egg tart / mini fruit pie. kemarin pernah coba buat napoleon cheese pie, gatot.. adonan kuning telurnya terlalu kental tidak mau menyatu sama sekali. kenapa bisa begitu ya, sampai sekarang belum mencoba untuk kedua kalinya.

Jadinya coba buat pie brownies dulu pas malam tahun baru kemarin. saya coba pakai adnonan crust yang tanpa telur dari blog catatan-nina, mudah dibentuk/dicetak sih tetapi hasilnya crust nya lebih keras tapi garing tidak melt in mouth teksturnya jadinya saya lebih memilih adonan crust yang pakai telur. Resep browniesnya saya adaptasi dari sajiansedap.

Hasil pie brownies ini enaakk, ternyata saya suka brownies dimakan bersama kulit pie. oh ya, ada sedikit kekurangan pada pie brownies yang saya buat yaitu selesai dipanggang browniesnya agak menjauh dari pie nya. hmm, saya  belum tau penyebabnya masih mengira-gira apa dikarenakan saya panggang kulit pie nya terlebih dahulu baru tuangi adonan brownies dan panggang lagi ya.. Lets see on the next experiment. saya coba panggang kulit pie langsung bersamaan dengan browniesnya

Ada beberapa yang beri buttercream lalu ditaburi keju parut dan mete cincang ini  untuk menutupi brownies yang agak menjauh dari kulit pie. Di luar dugaan dengan taburan ini pie browniesnya jadi lebih lezat.

Pie Brownies

Serve: 18-20 pie kecil
Bahan
Kulit pie
250 gr tepung terigu
150 gr mentega
1 sdm gula halus
5-6 sdm air es
Brownies
100 gr margarin
100 gr dark cooking chocolate, potong-potong
2 butir telur
85 gr gula pasir
50 gr tepung terigu protein sedang
10 gr cokelat bubuk
10 gr susu bubuk
1/2 sdt baking powder

Cara Membuat
Kulit pie
  1. campur tepung, mentega, dan gula menggunakan pisau pastry hingga berindilan.
  2. Tuangi air es sedikit demi sedikit, campur hingga kalis.
  3. Bungkus plastik, diamkan dalam lemari es selama beberapa saat.
  4. Lalu giling hingga kurang lebih 1/2 cm lalu letakkan didasar loyang.
  5. Oven dengan suhu 170 deg C selama 15 menit atau hingga setengah matang.
Brownies
  1. Panaskan margarin. Matikan api. Tambahkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai larut dan dinginkan.
  2. Kocok telur, gula pasir, dan garam asal kental 2 menit.
  3. Masukkan campuran margarin sedikit-sedikit sambil dikocok rata.
  4. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan dikocok perlahan.
  5. Tuang di cetakan yang sudah dialas pie. Oven 30 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai matang

Friday, March 13, 2015

Sambal Tauco Tahu Medan

Sambal tauco merupakan salah satu menu yang wajib ada di Nasi lemak Medan, menurut saya yah. Biasanya kalau beli nasi lemak medan di pagi hari ini untuk bekal makan siang dikantor saya pasti minta sambal tauco tahu dan telur dadar irisnya lebih banyak. Kemarin pun saya mikir ingin coba membuat sendiri sambal tauco ini, jadi sambil nanya2 sambal tauco versi non pedas yang mama saya sering masak dan browsing resep sambal tauco medan di internet. Saya pun memutuskan untuk masak buat lunchbox saya besok. Tentunya saya tidak memakai tauco medan cuman pakai tauco yang dijual di supermarket.

Dari segi rasa, sambal tauco buatan saya enak, pedes dan gurih hanya saja terlalu manis karena kebanyakan gula merahnya, untuk resep di bawah sudah saya kurangi takaran gula merahnya.

Sambal Tauco Tahu Medan

serve: 2-3 porsi 
Bahan
5-6 ekor udang kecil
2 buah tahu, potong dadu kecil
5 kacang panjang, potong  3cm
½ batang serai, pipihkan
1 daun jeruk
5 cabe merah
5 cabe hijau besar
1 sdt cabe rawit
1 sdm tauco, haluskan
½ tomat, cincang
¼ sdt gula jawa
5 bawang merah, haluskan
2 bawang putih, haluskan
1cm jahe, haluskan
1cm lengkuas, haluskan

Cara Membuat

  1. Goreng tahu dan kacang panjang hingga matang, bilas dengan air agar tidak berminyak
  2. Tumis bumbu halus hingga harum
  3. Masukkan tomat dan cabe, aduk rata
  4. Masukkan air dan bumbu, test rasa. Aduk hinggan matang 

Korean Street Toast ( Sandwich ala Korea )


Masih dalam edisi kuliner korea, jajanan jalanan korea juga terlihat sangat menarik seperti corndog, hotteok, pancake, roti dan lainnya. Resep ini saya adaptasi dari Aeri Kitchen. Sandwich ala jajanan korea ini mengandung banyak sayur bukan hanya roti dan telur saja. jadi cocok sekali untuk sarapan pagi bagi saya karena tidak terlalu berat.

Korean Street Toast

Sumber: Aeri Kitchen
Serve: 2 porsi
Bahan
4 lembar roti tawar
1 sdm margarin
2 butir telur
⅔ Cup sayur kol, iris tipis2
½ Cup timun, potong bulat tipis
⅛ Cup Wortel, parut
1 sdm minyak
¼ sdt gula
⅛ sdt garam
Sedikit saus tomat dan saus sambal


Cara Membuat
  1. Kocok telur, masukkan sayur kol, wortel, beri secubit garam, gula dan merica. Kocok rata.
  2. Goreng di teflon, sambil dibentuk persegi panjang menyerupai ukuran roti. dari adonan telur diatas bisa dibuat 2 buat telur sandwich
  3. Panggang roti sebentar di teflon dengan 1 sdm margarin, sampai kedua sisi berwarna sedikit kecoklatan
  4. Letakkan selembar roti di piring, tata telur dan timun, beri sedikit gula, saus tomat & sambal. Tutup dengan selembar roti lagi
  5. Siap dinikmati

Wednesday, March 11, 2015

Blackpepper Chicken Pizza dengan Roti Pizza Tanpa Ulen


Setelah saya mengetahui bisa membuat kulit / roti pizza tanpa ulen, saya gak sabaran ingin mencobanya. karena satu hal yang saya paling malas dalam membuat roti-rotian adalah proses ulennya. Jadilah saya browsing resep-resep pizza tanpa ulen dan akhirnya memilih resep dari blog just try and taste.

Saya aduk adonannya pagi hari sebelum berangkat kerja sekitar jam 8, dan pas sore hari sekitar jam 5 mulai saya panggang, pizza tanpa ulen ini membutuhkan waktu fermentasi yang cukup lama di dalam kulkas. Hasilnya pun yummy kulit pizzanya garing di luar empuk didalam.

Untuk saus dan toping pizza, resep nya adalah hasil modifikasi saya sendiri ya

Blackpepper Chicken Pizza

Serve: 1 loyang bulat 26cm

Bahan kulit pizza Tanpa Ulen
150 ml air hangat
2 sdm minyak sayur
1 sdt ragi instan
1/2 sdt garam
180 gram tepung terigu serba guna atau protein tinggi

Cara Membuat
Siapkan mangkuk, masukkan tepung terigu dan garam, aduk rata dengan spatula.
Masukkan semua bahan adonan pizza lainnya,  aduk hingga semua bahan tercampur rata dan menjadi adonan yang kasar, lembek dan agak basah.
Tutup mangkuk dengan kain, biarkan di suhu ruang selama 1 jam hingga mengembang.
Masukkan adonan ke kulkas dan biarkan 1 - 2  jam (max 7 jam),  lagi dalam posisi tertutup kain.
Keluarkan adonan pizza, dari kulkas cetak kedalam loyang bulat 26 cm. panggang dengan suhu 180C selama 15 menit

Saus Pizza
2sdm saus bolognaise del monte
1sdm saus tomat
Aduk rata semua saus, sisihkan 
 
Blackpepper Chicken Topping
150 gr fillet ayam, potong dadu kecil
Jamur champignon/shitake, potong kecil
1/2 sdt bawang putih halus
1 sdm saus lada hitam
1/2 sdm saus tiram
Cara Membuat: Panaskan wajan, tumis bawang putih sampai harum, masukkan ayam masak hingga matang, masukkan saus lada hitam dan saus tiram dengan 1sdm makan air. masak hingga kental dan matang.

Toping lainnya
Paprika, potong sesuai selera
bawang bombay, iris tipis
tomat, iris tipis
sosis, iris tipis
keju mozarella, parut  

Penyelesaian
 Oles saus  pizza di atas roti yang sudah di panggang, tata tomat dan bawang bombay, kemudian sebarkan keju mozarella di atas pizza, taruh lagi toping ayam lada hitam, taburi dengan paprika dan sosis. Kemudian taburi lagi keju mozarella. Panggang dengan suhu 180C selama 15 menit, sampai toping matang & keju meleleh.
 

Quesadilla dengan homemade flour tortilla


Gampang-gampang susah nih buat quesadila, gampang nya karena isi nya saya buat sesuka saya seperti isian crispy burger gitu tidak memakai saus special. Sulitnya saat membuat flour tortilla, karena ini first time buatnya, jadi banyak yang belum ngerti dan baru mengerti kalau manggang kulitnya tidak bole terlalu lama, kalau kelamaan jadi garing seperti kerupuk a.k.a tortilla chips. hahaha.

Kemarin saya buat tortilla ini dengan adik saya yang cowo, dia bantu gilas-mengilas, manggang dan analisa kenapa beberapa tortilla pertama garing. Resep yang saya pakai dari Jennycancook karena menurut saya resep ini yang paling mudah untuk dicoba plus ada video cara membuatnya. Dari satu resep ini dapat 8pcs kulit tortilla, dan punya saya berhasil bisa dilipat tidak terlalu garing cuman 5 yang terakhir saja. Will do  better next time!!!

Homemade Flour Tortilla

Sumber: Jennycancook
Serve: 8 pcs
Bahan
1 3/4 cups tepung terigu
1/2 sdt garam
1/4 sdt baking powder
3 sdm minyak
1/2 cup air panas

Cara Membuat
  1. Masukkan tepung terigu, garam, dan baking powder, tuangi minyak goreng, aduk hingga berbutir-butir.
  2. Masukkan air panas  sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan halus licin dan kalis
  3. Bagi adonan menjadi 8 bulatan dengan cara bagi empat adonan lalu bagi dua lagi.
  4. Ambil 1 bulatan adonan, pipihkan dan giling dengan rolling pin kayu hingga menjadi bulat lebar dan tipis.
  5. Panggang diatas pan dadar teflon dengan api kecil (jangan lupa panaskan dulu pan dadar teflon sebelum dipakai untuk memanggang). Balik tortilla bila sudah mulai menggelembung, panggang hingga matang dan terlihat ada efek2 bercak coklat sedikit gosong. Sisihkan dan tutup dengan lap bersih.

Simple Quesadilla

Bahan
Homemade flour tortilla
Chicken strips, sama dengan crispy chicken steak, yang ini dipotong memanjang
Selada
Paprika, potong sesuai selera
Bawang bombay, iris tipis
Tomat, iris tipis
Saus Sambal
Saus Tomat
Mayonaise

Cara Membuat
Ambil selembar tortilla, letakkan selada, tomat dan bawang bombay yang sudah di grill sebentar. kemudian letakkan chicken strip dan paprika (grill sebentar) semprotkan saus sambal, tomat dan mayonaise sesuai selera. Lipat kerucut atau tutup setengah sesuai selera saja ya.

Cinnamon Roll & Roti Abon



Dirumah masih ada sisa abon yang kemarin diberikan teman papa saya dari singapore, jadinya hari minggu saya berencana untuk buat roti abon saja sekalian bisa untuk sarapan besok pagi. Kemarin pas browsing nemu resep cinnamon roll jadi pengen coba buat sendiri juga. jadinya 2/3 adonanya saya buat untuk roti abon dan 1/3 nya lagi untuk cinnamon roll



Saya buat roti kali ini dengan metode water roux kembali setelah kemarin kurang berhasil saat buat potato bread dimana roti jadinya kering. Saya agak bingung walaupun menggunakan metode water roux kelembutan rotinya tetap tidak bertahan lama, hanya lembut disaat hangat saja, sampai keesokan harinya (saya buat nya sore hari) sudah tidak begitu lembut lagi dan mulai kering. Berbeda sekali dengan review-review yang saya baca diblog-blog dimana roti dengan water roux method bisa bertahan selama 2-3 hari kelembutannya. Ntah salah dimana ya.. Sepertinya saya tidak akan buat roti lagi sampai punya breadmaker/mixer yang bisa untuk nguleni rot.. hahahahahha

Roti ( Metode Water Roux)

Serve: 12 roti 
sumber: hesti-myworkofart
Bahan
200 gr tepung terigu protein tinggi
100 gr tepung terigu protein rendah
50 gr gula pasir
1 sdm susu bubuk full cream
1 butir telur
5 gr ragi instan
100 gr water roux
85 – 100 ml air hangat
40 gr margarin
½ sdt garam
Water roux
25 gr tepung terigu protein tinggi
125 ml air
Cara Membuat
  1. Water roux: dalam panci, campur air dan tepung terigu. Aduk rata sampai halus dan tidak bergerindil. Masak dengan api sedang sampai kental. Apabila diaduk menggunakan sendok kayu kelihatan jejak sendoknya di dasar. Jangan sampai mendidih. Sisihkan dingin
  2. Tuang semua bahan kering kecuali margarin dan garam. Masukkan campuran water roux, air dan telur ke dalamnya. Uleni hingga kalis.
  3. Tambahkan mentega dan garam, uleni sampai elastis. Diamkan sekitar 1 jam hingga mengembang 2x lipat
Cinnamon Roll
Filling
3 sdm brown sugar
1/2 sdt kayu manis
(aduk rata) 
kacang mete cincang kasar

1 sdm mentega, lelehkan
Penyelesaian
Ambil 1/3 adonan roti diatas, roll dengan rolling pin menjadi persegi panjang dengan ukuran 10cm x 25cm ( sekitar 5pcs roti). Olesi dengan mentega leleh, taburi dengan campuran brown sugar dan kayu manis. taburi dengan kacang mete cincang. Gulung. lalu potong dengan ukuran 2cm setiap potong. Tata di loyang agak berdempetan agar rollnya tidak terbuka. Oven dengan suhu 180C selama 15-20 menit

Roti Abon
Filling
3 sdm mayonaise
1 sdm susu kental manis
(aduk rata)
abon secukupnya
Penyelesaian
Dari sisa adonan roti tadi, bulatkan masing2 adonan seberat 60 gram, bulatkan lalu lonjongkan sedikit. Tata dalam loyang, sapu dengan kocokan kuning telur + air. Oven selama 15-20menit dengan suhu 180C. Setelah matang olesi dengan mayonaise, taburi dengan abon. Sipa dinikmati.

Dari dau jenis roti ini saya lebih suka yang cinnamon roll, wangi cinnamon dipadu dengan manis dan crumchy mete, woww. lezaattt

Monday, March 9, 2015

Cap cai

Cap cai adalah nama hidangan khas Tionghoa yang populer yang khas karena dimasak dari banyak macam sayuran. Jumlah sayuran tidak tentu, namun banyak yang salah kaprah mengira bahwa cap cai harus mengandung 10 macam sayuran karena secara harfiah adalah berarti "sepuluh sayur". Cap di dalam dialek Hokkian juga berarti "sepuluh", dan cai berarti sayur.

Beberapa jenis sayuran yang biasanya dijadikan cap cai adalah sawi putih, sawi hijau, wortel, jagung muda, jamur merang, jamur kuping, kol, kapri, buncis, bunga kol, brokoli, daun bawang, tomat, dan bawang bombay. Walaupun demikian, unsur hewani juga biasa ditambahkan ke dalam makanan ini, misalnya daging sapi, ayam, telur, hati dan ampela ayam, udang, bakso, cumi-cumi, dan daging babi. Cap cai dapat dimasak dengan dua cara, direbus (kuah) atau digoreng. (Sumber: wikipedia)


Saya sudah sering memasak cap cai, tapi gak setiap kali memasak capcai ini dengan 10 jenis sayuran. terkadang hanya beberapa jenis saja sesuka saya. Untuk kali ini sebenarnya juga tidak dihitung jumlah bahan yang dimasukkan dan kebetulan jumlah nya 10 jenis.

Cap Cai

Serve: 2-3porsi
Bahan
2 lbr sawi putih, potong 5x5cm
8 bh buncis, potong 3cm
1/2 Wortel, iris bulat
Bunga kol uk.kecil
1 bh tomat
1 btg daun bawang
3 bh Jamur Shitake
Paprika merah secukupnya
5 butir Telur puyuh,rebus
2 bh bakso ikan, potong2
1 sdm saus tiram
Garam, gula, merica secukupnya
2 siung bawang putih

Cara Memasak
  1. Panaskan wajan, tumis bawang putih dengan 1sdm minyak goreng sampai harum.
  2. Masukkan semua bahan kecuali telur puyuh dan paprika. aduk rata tuangi 1/4 cup air.
  3. Setelah sayuran mulai matang, masukkan telur puyuh & paprika. aduk-aduk
  4. Masukkan saus tiram dan perasa. Test rasa. Masak sebentar
  5. Jika suka kuah yang kental bole larutkan sedikit maizena, kalau saya lebih suka yang kuahnya cair jadi gak pakai maizena

Easy Crispy Chicken Steak dengan saus Jamur


 Anggap aja ini crispy chicken steak ala obonk. bagi yang tinggal di Batam pasti gak asing lagi kan dengan resto steak ekonomis Obonk yang terletak di Greenland, Batam Centre sana. yang salah satu menu nya crispy chicken steak yang kriuk2 banget. jadi untuk yang rumahnya agak jauh dan tiba-tiba kangen pengen makan chicken steak ala obonk bisa dicoba buat sendiri. Jelas dari segi rasa tidak mirip 100%, tapi cukup untuk melepas kangen dan masaknya juga gak sulit.


Crispy Chicken steak

serve: 3 porsi
Bahan
3 potong daging ayam fillet
1 sdt Kecap inggris
1/2 sdt Garam
1/4 sdt Gula
Merica
1 butir telur, kocok lepas
Tepung kentucky instant
Minyak untuk menggoreng.
Pelengkap
Buncis, potong memanjang & rebus
Wortel, potong memanjang & rebus
Kentang goreng instant
Saus Jamur
2 sdm mentega
5 buah jamur champignon, iris tipis
2 1/2 sdm terigu
1 buah bawang bombay kecil, cincang
2 pcs daun bawang, cincang
600 ml air kaldu
1 sdm kecap inggris
1 sdm dark & light soy sauce
2 sdm saus tomat
Garam & gula secukupnya
Merica hitam secukupnya

Cara Membuat
Crispy Chicken
  1. Rendam ayam dalam kecap inggris, garam, gula dan merica. diamkan sebentar
  2. Gulingkan irisan ayam ke tepung terigu, celupkan kedalam kocokan telur kemudian gulingkan ke campuran tepung instant sambil di cubi-cubit agar bisa keriting.
  3. Goreng dalam minyak yang panas dan banyak sampai kuning keemasan.
Saus Jamur
  1. Tumis bawang bombay, daun bawang sampai matang dan harum. 
  2. Masukkan jamur, aduk sebentar
  3. Masukan terigu yang dilarutkan dalam air kaldu dan bumbu2 lainnya. masak hingga mengental,jika krg kental larutkan sedikit tepung maizena.