Another experiment for this week
Tiba - Tiba pengen coba buat puding
tapi pengennya puding yang ada lapis lapis gitu, bukan puding coklat yang dikasih saus atau vla gitu
jadinya coba buat ini nih puding coklat lapis roti yang terdiri dari tiga bagian, pertama puding coklat, tengah nya dikasih roti tawar dan atasnya puding susu
Saya sendiri sih kurang suka dengan puding susu di layer paling atas itu, terasa banged rasa susu ultra milk matangnya, menurut saya sedikit aneh rasanya mungkin karena belum terbiasa makan puding susu.. jadi next time kalo mau buat lagi, saya kurangi jumlah susu UHT nya deh, trus layer roti tawar nya lumayan sih rasanya tapi lebih enak lagi kalo diganti dengan sponge cake aja. hahahha
kalo untuk puding busa coklat di layer bawahnya, Bener" yummy halus dan lembut banged,, My fave dehh!!!
Nih saya share resepnya yang sudah saya modifikasi dari sini.
Bahan I:
300 ml susu cair
60 gram gula pasir
15 gram cokelat bubuk
1 bungkus agar bubuk
3 putih telur
25 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
Bahan II:
2 lembar roti tawar tanpa kulit, dipotong panjang dengan lebar 2 cm, oven kering
1 sendok teh kopi + 50 ml air panas + 1 sendok makan gula pasir, dilarutkan
Bahan III:
800 ml susu cair
1 bungkus agar bubuk
150 gram gula pasir
300 ml susu cair
60 gram gula pasir
15 gram cokelat bubuk
1 bungkus agar bubuk
3 putih telur
25 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
Bahan II:
2 lembar roti tawar tanpa kulit, dipotong panjang dengan lebar 2 cm, oven kering
1 sendok teh kopi + 50 ml air panas + 1 sendok makan gula pasir, dilarutkan
Bahan III:
800 ml susu cair
1 bungkus agar bubuk
150 gram gula pasir
Cara membuat :
- Bahan I: rebus susu, gula, cokelat bubuk, dan agar – agar sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan.
- Kocok telur dan garam sampai setengah mengembang. Masukkan gula sedikit – sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
- Tuang adonan puding sedikit-sedikit ke dalam kocokan putih telur sambil dikocok rata dengan kecepatan rendah. Tuang adonan puding ke dalam loyang kotak 20 x 20 x 7 cm. Biarkan setangah beku.
- Tata roti tawar kering melintang di atas permukaan puding.
- Basahi dengan larutan kopi.
- Buat bahan III: rebus susu, agar – agar, gula, dan esens vanila sambil diaduk sampai mendidih. Tuang perlahan sedikit-sedikit ke atas roti tawar. Biarkan beku.
No comments:
Post a Comment
Terima Kasih bagi yang sudah mampir di blog saya. Silahkan tinggalkan komen. I will really appreciate it.