Red Velvet Cupcake
Bahan
1 1/4 cup terigu serbaguna
1/4 cup unsalted butter
½ cup gula
3/4 cup susu putih
1 butir telur
2 sdm cocoa powder
1/2 sdt baking powder
1/2 sdt baking soda
1/4 sdt garam
1 sdt vanilla essence
1 sdm pewarna makanan warna merah tua
Metode
- Panaskan oven ke 180 derajad Celcius. Siapkan baking pan muffin yang sudah ditaruh kertas cupcake.
- Pada mangkuk kecil, campur terigu, cocoa powder, baking powder, baking soda dan garam.
- Pada mangkuk besar, dengan mixer kecepatan sedang, aduk butter dan gula hingga creamy dan bewarna putih, tambahkan telur dan esens vanilla, kocok hingga kental dan creamy.
- Turunkan kecepatan mixer hingga rendah, masukkan 1/2 campuran tepung dan 1/2 takaran susu, pastikan tercampur rata kemudian masukkan sisa setengah tepung dan susu, masukkan pewarna merah kocok terus hingga tercampur rata. Sebentar saja, jangan sampai over mixing dengan mixer.
- Tuang adonan kedalam kertas cupcake yang telah disiapkan tadi, isi hanya 3/4 cup saja agar saat mengembang nanti tidak meluap dari kertas cup.
- Panggang dalam oven sekitar 15-20 menit, atau ketika ditusuk dengan lidi, tidak ada adonan yang lengket pada lidi.
Cream Cheese Frosting
100 ml whipping cream, kocok kaku
125 gr cream cheese
85 gr gula halus
Kocok cream cheese dan gula halus hingga lembut, masukkan whipped cream kocok aduk rata dengan spatula. semprotkan ke atas cupcake
No comments:
Post a Comment
Terima Kasih bagi yang sudah mampir di blog saya. Silahkan tinggalkan komen. I will really appreciate it.