Sunday, August 20, 2017

Yakisoba


Yakisoba, mie goreng ala jepang dengan berbagai sayuran dan protein. saya sih menggunakan bahan-bahan sesuka saya aja.hahaha dan saya juga gak pakai soba (mie ala jepang) karena harganya kemahalan jadi saya ganti dengan spaghetti.

Taruh kuning telur diatasnya, biar lebih creamy
Yang ini gak pake kuning telur, dan pakai mie kuning biasanya saja
Enak juga loh.. yang gak pake kuning telur dan pakai mie kuning biasanya.


 Yakisoba

Bahan
2 porsi spaghetti, rebus sesuai petunjuk kemasan

2 siung bawang putih, cincang halus
2 lembar sawi putih, iris halus
1/2 buah wortel, iris halus
satu genggam sawi minyak/bok choy
50 gr daging ayam / sapi / pork ( potong kecil-kecil/ tipis)
1 buah sosis ayam, potong sesuai selera
1 buah jamur shitake segar, iris halus

2 btg daun bawang, iris halus
1/4 paprika merah, potong sesuai selera
1 butir telur,pisahkan putih dan kuningnya (putihnya boleh didadar terpisah)

Saus
2 sdm saus tiram
1 sdm saus tomat
1/2 sdm cabe giling
1 sdt soy sauce
sejumput gula
2 sdm air
( aduk rata semua bahan dan sisihkan)

Cara Membuat
1. Panaskan wajan, beri sedikit minyak kemudian tumis bawang putih hingga harum
2. Masukkan daging ayam, aduk2 sampai matang
3. Masukkan semua bahan lain kecuali paprika dan daun bawang, aduk dan masak hingga matang
4. Masukkan saus dan spaghetti, aduk rata kemudian masukkan paprika dan daun bawang masak sampai matang
5. Angkat dan taruh di piring kemudian taruh telur kuning di atas mie, aduk rata dan siap dinikmati.

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih bagi yang sudah mampir di blog saya. Silahkan tinggalkan komen. I will really appreciate it.